Home » » Cara Membedakan Blackberry Asli atau Palsu

Cara Membedakan Blackberry Asli atau Palsu


Perbedaan Blackberry Asli Dan Palsu- Pernahkah Anda ingin membeli Blackberry tapi Anda ragu bila Blackberry yang akan Anda beli itu asli atau palsu? Jangan galau sobat,, berikut beberapa tips yang akan saya berikan sebelum membeli Blackberry sekaligus memeriksa apakah Blackberry tersebut asli atau palsu.

Cara yang pertama untuk membedakan Blackberry asli atau palsu yaitu dengan mengecek PIN dan Kode IMEI Blackberry. PIN dan IMEI setiap handset Blackberry pada umumnya terletak pada filmware handled, dus/kotak dan stiker yang tertempel pada tempat baterai Blackberry. Blackberry tiruan tidak akan menampilkan nomor PIN dan IMEI, karena Blackberry palsu memang tidak punya data seperti itu. Cara melihat PIN dan IMEI, pada tampilan homescreen : klik Options lalu pilih status, tekan tombol Shift + ALT + H bersamaan. Nomor IMEI dan PIN Blackberry yang original akan sesuai dengan yang tertera di stiker luar.

Selanjutnya yaitu Perhatikan logo dan dus/kotak Blackberry Dus blackberry biasanya mencantumkan stiker identitas handheld dan hak paten. Biasanya ada logo operator seluler berbagai negara. Meski terdapat logo lain negara, jangan khawatir karena Blackberry masih bisa dipakai bila koneksi tak terkunci alias unlock. Ingat, logo di layar LCD harus sama dengan logo yang ada di body.

Cara yang berikutnya adalah dengan Mengecek Internal Data Blackberry. Caranya, Pada Home Screen >> pilih Option >> pilih Status. Setelah berada pada tampilan Status, ketikkan BUYR. Maka akan muncul beberapa data tambahan seperti Data Usage (penggunaan data) dan Voice Usage (lama panggilan telpon). Jika Blackberry tersebut masih perawan, maka akan menampilkan jumlah data '0' alias NOL. Jika misalnya data yang tampil pada Data Usage: 102 KB dan Voice Usage: 25 mins, itu artinya Blackberry tersebut sudah pernah digunakan (asli sih, tapi secon-hand, hehe). Mintalah handset Blackberry baru yang lain pada si penjual, kecuali sobat memang tidak masalah dengan Blackberry second.

Artikel Terkait Blackberry

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Dbugiest Blog

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. DBUGIEST BLOG - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger